Pembelajaran Berdiferensiasi Gaya Belajar Pada Asam Basa

  • Minarni Minarni Universitas PGRI Silampari
  • Rosi Erpita Universitas PGRI Silampari
  • Adun Permadi Universitas PGRI Silampari
  • Ibnu Mahdi Universitas PGRI Silampari
  • Dian Samitra Universitas PGRI Silampari

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan motivasi belajar siswa dalam materi asam-basa melalui pendekatan pembelajaran berdiferensiasi berdasarkan gaya belajar dan model Problem Based Learning (PBL). Pembelajaran berdiferensiasi mengakomodasi berbagai gaya belajar siswa yaitu visual, auditori, dan kinestetik untuk mendukung proses pemahaman konsep kimia yang dianggap abstrak. Penelitian dilakukan di kelas XII 5 SMA Negeri 4 Lubuklinggau dengan jumlah siswa 28 orang pada tahun ajaran 2024/2025. Proses pembelajaran mencakup tahapan persiapan, pelaksanaan PBL dengan diferensiasi konten, proses, dan produk sesuai dengan gaya belajar siswa, serta evaluasi hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran berdiferensiasi berdasarkan gaya belajar siswa berdampak positif terhadap pemahaman konsep asam-basa dan kekuatan asam, ditandai dengan meningkatnya motivasi dan keaktifan siswa. Sebanyak 82% siswa mampu mencapai tingkat pemahaman yang memadai, dan kuesioner menunjukkan respons positif dari siswa terhadap pendekatan ini.

References

Bire AL, d. (2014). Pengaruh Gaya Belajar Visual, Auditorial, dan Kinestetik Terhadap Prestasi Belajar Siswa. Pada Jurnal Kependidikan, vol.44, no.2, hlm.168-174

DePorter, Bobby & Hernacki, Mike. (2000). Quantum Learning : Membiasakan Belajar Nyaman dan Menyenangkan, Bandung: Kaifa

Dewa Ketut Sukardi. (2008). Proses Bimbingan dan Konseling di Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta

Ekowati, C. K., Samo, D. D., & Ng Njuka, K. T. 2021. Pengaruh Kecemasan, Kesulitan Belajar, dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Matematika Siswa Kelas VIII SMP Negeri 8 Kupang. Haumeni Journal of Education Vol. 1(1), pp: 31–33

Irawati, I., Ilhamdi, M. L., & Nasruddin, N. (2021). Pengaruh gaya belajar terhadap hasil belajar IPA. Jurnal Pijar Mipa, 16(1), 44–48.

Meliana, M., Dedy, A., & Budilaksana, R. (2023). Analisis Faktor-Faktor yang Menyebabkan Rendahnya Hasil Belajar Siswa di SD Negeri Karang Ringin 1. Journal on Education, 5(3), 9356-9363.

Rahmat, M. P. I. (2022). Inovasi pembelajaran PAI reorientasi teori aplikatif implementatif (Vol. 1). CV. Literasi Nusantara Abadi.

Rerung, N., Sinon, I. L. S., Widyaningsih, S. W. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik SMA pada Materi Usaha dan Energi. Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika Al-BiRuNi, 6(1), 47-55.

Roebyarto. (2009). Pendekatan SAVI. Tersedia: http://roebyarto.multiply.com/ journal/item/21. [26 Oktober 2009].

Santika, I. D., & Khoiriyah, B. (2023). Pembelajaran berdiferensiasi dan relevansi visi pedagogis Ki Hajar Dewantara dalam mewujudkan merdeka belajar. Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK, 5(1), 4827–4832.

Suyanti, R. D. (2010). Strategi pembelajaran kimia. Yogyakarta: Graha Ilmu, 46

Thaib, E.N. (2013). Hubungan Antara Prestasi Belajar Dengan Kecerdasan Emosional. Jurnal Ilmiah Didaktika, 13 (2) : 384-399.

Ula, S. S. (2013). Revolusi Belajar: Optimalisasi Kecerdasan melalui Pembelajaran Berbasis Kecerdasan Majemuk (R. KR, Ed.). Yogyakarta: Ar-Ruzz Media

Pane, R. N., Lumbantoruan, S., Simanjuntak, S. D. (2022). Implementasi Pembelajaran Berdiferensiasi untuk Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kreatif Peserta Didik. BULLET: Jurnal Multidisiplin Ilmu, 1(03), 173–180. Retrieved from

Widayanti, Febi D. (2013). Pentingnya Mengetahui Gaya Belajar Siswa Dalam Kegiatan Pembelajaran di Kelas. ERUDIO, 2(1).
Published
2024-12-20