PENDAMPINGAN KAMPUNG SAWUNGGALING, MENUJU KAMPUNG PENDIDIKAN –KAMPUNGE AREK SURABAYA (KP-KAS)
Abstract
Program pemerintah kota Surabaya adalah terciptanya kondisi daerah tinggal (kampung) yang nyaman, aman dan ramah bagi proses tumbuh kembang anak dalam dukungan masyarakat yang menjamin pemenuhan hak anak dan mengupayakan perlindungan anak secara optimal. Pemerintah Kota Surabaya meyakini bahwa untuk menjadikan Surabaya sebagai Kota layak Anak Yaitu Kampung Pendidikan Kampung arek Surabaya (KP KAS) yang memiliki 7 (Tujuh ) karakteristik: (1) Kampung Kreatif; (2) Kampung Belajar ; (3) Kampung Asuh; (4) Kampung Aman; (5) Kampung Sehat; (6) Kampung Literasi dan (7) Pemuda Penggerak Literasi. Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo , Kota Surabaya masuk dalam kategori kampung Madya. Permasalahan yang dihadapi adalah Bagaimana menyusun Portofolio Lomba KP-KAS yang baik dan benar, sesuai dengan kriteria lomba KP-KAS Tahun 2018. Tujuan Pendampingan yaitu Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo mampu menghasilkan Portofolio Lomba KP-KAS yang tersusun sesuai dengan ketentuan Pemerintah Kota Surabaya mampu meng-eksplorasi potensi dan keunggulan-keunggulan yang dimiliki, serta mengungkap-kannya dalam Portofolio Lomba KP-KAS secara optimal serta mampu menyelesaikan penyusunan Portofolio Lomba KP-KAS tepat waktu. Hasil dari pendampingan tersusunya Portofolio Lomba KP KAS Kategori Kampung Madya, Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo , Kota Surabaya tepat pada waktunya
References
Hamudy, Ilham,Moh.(2015). Upaya Mewujudkan Kota Layak Anak Di Surakarta Dan Makasar . Jurnal Bina Praja . Volume 7 Nomor 2 pp.149 - 160
Hidatullah,Ahmad. F (2018). Desain Kota Ramah Anak Perspektif Pendidikan Lingkungan. Al-Hayat: Journal of Biology and Applied Biology, Vol 1, No 1.pp. 34-49, DOI. 10.21580/ah.v1i1.2685
Jazariyah (2016). Kampung Ramah Anak Gendeng Sebagai Alternatif Pemenuhan Hak Berkembang Pada Anak Usia Dini. Jurnal Ilmiah Tumbuh Kembang Anak Usia Dini. Golden Age.Vol. 1. No 1. e-ISSN: 2502-3519
Kencana,Mitha; Ayuningtyas,Fitria. (2018). Strategi Humas Pemerintah Kota Depok Dalam Mensosialisasikan Program Kota Layak Anak. MetaCommunication; Journal Of Communication Studies .Vol 3. No 1 .pp 42-53. P-ISSN.2356-4490
Martadi (2017).Kampung Pendidikan.Kampunge Arek Surabaya. Membangun Kota Dengan Spirit Kampung: Bapemas.KB. Kota Surabaya.
Martadi (2018) Kampung Pendidikan. Kampunge Arek Surabaya. DP5A.Kota Surabaya.
Patilima,Hamid. (2017). Kabupaaten Kota Layak Anak. Jurnal Kriminologi Indonesia. Vol.13. No 1. Pp 39-55
Roza, Darmini; Arliman,Laurenzius.(2018). Peran Pemerintah Daerah Untuk Mewujudkan Kota Layak Anak Di Indonesia. Jurnal Hukum. Ius Quia Iustum.Vol 25. No. 1. pp 198 – 215. ISSN 0854-8498.
UNICEF. (2004). Building Child Friendly Cities: A Framework for Action. Florence: Innocenti Research Centre.
UNICEF.( 2009). Childs Friendly Schools Manual. New York: UNICEF’s Division of Communication
Putra, I. L. (2015). Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Mengenal Angka dan Huruf untuk Anak Usia Dini. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan, 2(No 2), 169-178.
Sudibyo, E., W, W., & Suhartanti, D. (2008). Mari Belajar IPA 3. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.