PELATIHAN KARYA KREATIF SOCK PUPPET SEBAGAI MEDIA STORYTELLING UNTUK ANAK ANAK DI RA AL AZHAR PALANGKA RAYA
Abstract
Storytelling dalam pendidikan anak usia dini biasanya dijadikan guru sarana untuk menanamkan nilai-nilai pendidikan melalui cerita yang dibawakan. Pada saat menceritakan sebuah dongeng, guru biasanya akan mengajak siswa untuk berimajinasi dan membayangkan cerita yang ditampilkan. Kendala yang seringkali terjadi, kegiatan mendongeng hanya dilakukan guru secara verbal (tanpa menggunakan media). Guru hanya bercerita tanpa menggunakan media lain yang dapat meningkatkan minat siswa untuk menyimak proses mendongeng tersebut sehingga nilai-nilai pendidikan yang diharapkan dapat dimasukkan ke dalam cerita tersebut tidak dapat diterima dengan baik oleh siswa. Metode yang dilakukan dalam pengabdian ini antara lain: pengenalan sock puppet, Storytelling, demonstrasi, dan praktek pembuatan sock puppet bersama siswa. Berdasarkan kegiatan yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan bahwa setelah menggunakan media sock puppet, siswa menjadi lebih mudah untuk menyimak dan memahami pesan yang disampaikan pada kegiatan storytelling yang diberikan. Hal ini menunjukkan bahwa sock puppet memiliki andil yang besar dalam proses pembelajaran dan penyerapan pesan-pesan dan nilai pendidikan kepada anak. Selain dapat meningkatkan kreativitas anak, sock puppet juga dapat menjadi media edukatif yang menyenangkan bagi anak.
References
Aliyah, Siti. 2011. Pengaruh metode storytelling dengan media panggung boneka terhadap peningkatan kemampuan menyimak dan berbicara anak usia dini. Tesis. Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia.
Bunanta, Murti. 2009. Buku, Dongeng, dan Minat Baca. Jakarta: Murti Bunanta Foundation.
Daryanto. (2013) Media Pembelajaran: Sebuah Pendekatan Baru, Jakarta: PT Remaja Rosdakarya.
Mokhtar, Nor Hasni. Michi Farida Abdul Halim, Sharifah Zurina Syed Kamarulzaman. 2010. The Effectiveness of Storytelling in Enhancing Communicative Skills. Journal Procedia-Social and Behavioral Sciences. Vol. 18, 2011, Pages 163-169.
Musfiroh. (2012) Media dan Sumber Pembelajaran, Jakarta:PT Prestasi Pustaka Karya.